Biodata Komo Ricky, Host Cowok Katakan Putus Trans TV
Variety Show Katakan Putus Trans TV merupakan salah satu acara sore yang paling disukai pemirsa. Hal itu terbukti dengan rating dan share yang bagus, dan tentunya turut mempopulerkan kedua host Katakan Putus tersebut.
Setelah sebelumnya membahas tentang biodata host cewek di Katakan Putus, kali ini Selebshop.com akan membahas mengenai host cowok di acara tersebut, yaitu Komo Ricky.
Seperti apakah biodata dari Komo Ricky ini?
©Instagram/Komo Ricky |
Sosok yang selalu memakai topi dan berkumis tipis ini kian dikenal saja. Hal itu tak lepas dari perannya sebagai host di Katakan Putus Trans TV yang tergolong acara yang unik dan kreatif.
Ricky Komo yang bernama asli Ricky Adi Putra yang lahir pada tanggal 8 Mei 1985 merupakan seorang aktor dan host berkebangsaan Indonesia. Sosok ini awalnya familiar sebagai salah satu pemeran pendukung dalam program komedi Sketsa di Trans TV.
Seiring waktu berjalan, komedi tersebut tidak tayang lagi. Namun, baru-baru ini sosok Komo Ricky kembali eksis sebagai host di Katakan Putus Trans TV bersama Damita Agroebie. Di sana Komo dan Damita kerap menghandle permintaan klien yang ingin putus dari kekasihnya. Terkadang sering terjadi ketegangan dan haru ketika acara berlangsung.
Film yang dibintangi Komo Ricky
- Pulau Hantu 3 (2012).
Sinetron yang dibintangi Komp Ricky
- Sinetron = Cinta Cenat Cenut (2010)
- Cinta Cenat Cenut 2 (2011).
Acara TV lain yang dibintangi Komo Ricky
- Sketsa
- Katakan Putus.
Biodata singkat Komo Ricky
Nama Lengkap: Ricky Adi Putra
Nama Populer: Ricky Komo
Tanggal Lahir: 8 Mei 1985
Pekerjaan: Aktor
Akun Twitter: @ciikomo.
(fa)