--> Skip to main content


  

Rating Acara TV Terbaru (23/10), Sinetron-Sinetron RCTI Berjaya

Tak bosan rasanya kami mengupdate rating acara TV terbaru, tepatnya rating di hari Jumat, tanggal 23 Oktober 2015. Kali ini, secara mengejutkan rating acara TV dirajai oleh sinetron-sinetron RCTI.

Seperti apakah rating terbaru acara TV hari Jumat kemarin?

rating terbaru sinetron rcti bagus
©Facebook/Rating Acara TV Indonesia

Bisa kamu lihat pada screen shoot di atas, peringkat 3 teratas diisi oleh sinetron-sinetron RCTI. Di peringkat 1 ada sinetron Anak Jalanan, peringkat 2 sinetron Tukang Bubur Naik Haji dan di peringkat 3 ada sinetron Perempuan di Pinggir Jalan. Adapun sinetron-sinetron SCTV berada di bawah 3 besar, yaitu GGS Returns di peringkat 4 dan sinetron Pangeran di peringkat 9.

Meskipun sinetron GGS Returns ada di bawah 3 besar, namun rating mereka mengalami peningkatan dalam 3 hari terakhir. Pada hari sebelumnya, GGS Returns justru berada di peringkat 7, dan sekarang sudah lebih baik di peringkat 4.

Sementara itu, sinetron Pangeran akhir-akhir ini kian menurun ratingnya. Bisa diperkirakan penyebabnya adalah karena jam tayang yang bersamaan dengan sinetron peringkat 1, yaitu Anak Jalanan. Solusi terbaik mungkin SCTV harus merubah jam tayang sinetron yang dibintangi Ricky Harun dan Nina Zatulini itu, agar ratingnya bisa membaik.

Sementara itu, dominasi RCTI kian tampak -- ketika sinetron Tukang Ojek Pengkolan ada di peringkat 5 dan 7 Manusia Harimau ada di peringkat ke 6. Hal ini tentunya kian menjauhkan rating RCTI dari saingan terberatnya, yaitu SCTV.


Baca Juga