--> Skip to main content


  

Rating Tak Bagus, Sinetron Rajawali 'Ditamatkan'?

Mengejutkan! Ada sebuah kabar yang mengatakan bahwa sinetron Rajawali akan 'ditamatkan' pada episode yang ke 28. Hal itu dikarenakan rating sinetron yang tak sesuai ekspektasi pihak stasiun TV penayangnya yaitu RCTI. Alhasil, tidak ada lagi sinetron yang menghadirkan bintang-bintang muda seperti Giorgino Abraham, Irish Bella, Kevin Kambey, Verrel Bramasta, Natasha Wilona dan Marcella Daryanani.

Apakah kabar tamatnya sinetron Rajawali ini benar?

sinetron rajawali RCTI tamat


Rupanya kabar tersebut bukanlah isapan jempol alias benar adanya. Sinetron yang juga dibintangi oleh Baim Wong, Bella Shofie dan Fathir Muchtar tersebut tamat di episode ke 28, tepatnya pada hari Minggu 4 Oktober 2015. Jadi episode kemarin merupakan episode terakhir dari sinetron Rajawali.

Sangat disayangkan memang, sinetron yang menghadirkan bintang-bintang cantik dan ganteng ini harus tamat lebih cepat. Tak seperti sinetron Sinemart lainnya yang 'sejenis' dengan sinetron Rajawali, yaitu sinetron 7 Manusia Harimau. Sinetron yang dibintangi oleh Samuel Zylgwyn dan Ochi Rosdiana itu masih tayang hingga sekarang.

Adapun alasan 'ditamatkan'nya sinetron Rajawali tidak lain dan tidak bukan adalah karena rating yang tak sesuai harapan. Apalagi ekspektasi RCTI terlalu besar terhadap sinetron ini, yakni ingin 'menumbangkan' rating sinetron Pangeran SCTV yang selalu berada di peringkat 1. Alhasil, dengan jam tayang yang bersamaan dengan sinetron Pangeran, Sinetron Rajawali seperti tak berkutik. Dan akhirnya, kita tak bisa lagi menyaksikan akting Giorgino Abraham cs.

Adapun cerita atau kisah di episode terakhir (episode 28) dari sinetron Rajawali berakhir bahagia. Diceritakan kalau tokoh Braga (diperankan oleh Kevin Kambey) bisa menerima keberadaan ayah kandungnya yaitu Bayu Aji (diperankan oleh Fathir Muchtar). Meski begitu, Braga tetap memanggil ayah tirinya yaitu Ki Jagat (diperankan oleh Donny Kusuma) sebagai ayah. Apalagi Ki Jagat sudah menjadi orang baik dan tidak jahat lagi.

Adegan terakhir mengisahkan sosok Satria (diperankan oleh Baim Wong) dan Sakti (diperankan oleh Giorgino Abraham) yang berhasil mengalahkan musuhnya yaitu ratu Buaya Emas. Keduanya kemudian berubah menjadi burung rajawali dan terbang bebas di angkasa dengan disaksikan oleh tokoh-tokoh lainnya dengan tersenyum bahagia. (af)
Baca Juga