--> Skip to main content


  

2017 Kian Dekat, Ini Dia 5 Resolusi Terpopuler yang Ingin Dicapai Orang-Orang

Tahun 2017 kian dekat, apa resolusimu di tahun baru nanti?

Pertanyaan di atas mungkin bisa kamu renungkan. Banyak hal tentunya yang perlu kamu targetkan agar bisa dicapai. Selain itu, ada baiknya agar kamu menyimak 5 resolusi yang paling populer di tahun baru berikut ini.

Apa sajakah itu?

resolusi yang ingin dicapai di tahun baru 2016


Pergantian tahun tinggal menghitung hari. Biasanya, di masa-masa pergantian tahun ini -- banyak orang yang mengevaluasi pencapaian-pencapaian di tahun sebelumnya. Kemudian, banyak juga yang mempersiapkan resolusi-resolusi khusus yang ingin dicapai di tahun depan.

Langsung saja, berikut ini ada 5 resolusi yang paling populer di tahun yang baru. Silahkan dicocokkan dengan resolusi yang kamu inginkan.



1. Pendidikan
Resolusi yang pertama ini berlaku bagi yang masih sekolah ataupun kuliah. Biasanya, resolusi di bidang pendidikan ini adalah kelulusan -- ataupun kenaikan kelas. Jadi, untuk bisa mewujudkan resolusi ini -- bisa dilakukan dengan belajar yang rajin dan tekun.

2. Jenjang Karir
Bagi mereka yang sudah bekerja, tentunya momen pergantian tahun dijadikan untuk mencapai suatu target dalam bekerja. Biasanya, ada yang ingin meraih jenjang karir yang lebih baik -- bisa di perusahaannya, atau mungkin mengikuti tes masuk di perusahaan lain. Intinya, mereka ingin mendapatkan karir dan penghasilan yang lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.

3. Bisnis
Untuk resolusi yang ketiga ini, bisa berlaku untuk seorang pebisnis -- atau mungkin seorang karyawan yang ingin memulai sebuah bisnis. Untuk seorang pebisnis, biasanya momen pergantian tahun ini diisi dengan resolusi untuk mencapai target-target tertentu, misalnya pencapaian omset dalam jumlah tertentu, ekspansi (perluasan) bisnis, atau mungkin akuisisi bisnis. Bagi karyawan yang ingin mencoba berbisnis, biasanya diawali dengan memulai bisnis sampingan. Tapi bagi yang bernyali besar, tentu akan berani resign untuk total membangun bisnisnya.

4. Jodoh
Resolusi jodoh merupakan resolusi yang paling sering kita dengarkan dari orang-orang. Bagi yang masih jomblo, biasanya memiliki target untuk memiliki pacar di tahun depan. Bagi yang sudah punya pacar, tentunya juga memiliki target untuk segera menikah.

5. Punya Anak
Resolusi yang terakhir ini merupakan kelanjutan dari resolusi di poin keempat. Ketika seseorang sudah menikah, maka dia akan memiliki target untuk segera mempunyai momongan. Mungkin tahun depan juga banyak pasangan yang memiliki target tersebut.


Sesungguhnya masing-masing dari kita memiliki resolusi-resolusi yang ingin dicapai di tahun depan. Tapi ingat, dalam menggapai itu semua tidaklah mudah. Perlu usaha, waktu dan juga tenaga untuk bisa menggapai target-target tersebut. Jangan lupa juga untuk berdoa kepada Tuhan, karena Dialah yang memberikan kemudahan untuk kita dalam mencapai target-target kita.

Pertanyaannya sekarang, apa resolusimu di tahun 2017 nanti? (af)


Baca Juga