Lagu Terbaru Isyana Sarasvati 'Kau Adalah', Mirip Lagu Raisa?
Setelah sukses dengan single "Tetap Dalam Jiwa", penyanyi cantik Isyana Sarasvati kembali merilis single terbaru. Kali ini dia merilis single tersebut bersama musisi bernama Rayi Putra, dengan judul "Kau Adalah".
Pertanyaannya sekarang, benarkah lagu terbaru Isyana tersebut mirip dengan lagu Raisa?
©Instagram/isyanasarasvati |
Jawabannya adalah benar. Namun bukan lirik ataupun notnya yang mirip -- melainkan aliran musiknya.
Ya, seperti kita tahu kalau Raisa adalah penyanyi beraliran R&B yang sebelumnya juga beraliran pop. Dan hal itu sepertinya sama dengan yang dilakukan Isyana pada saat ini.
Kalau kita kilas balik, kemunculan Raisa di panggung musik Indonesia di awali dengan single "Apalah Arti Menunggu" yang beraliran pop. Namun, di single berikutnya, dia merilis lagu beraliran R&B, dengan judul "Could it Be".
Pola yang sama sepertinya juga terjadi pada Isyana Sarasvati. Lulusan sekolah musik di London ini mengawali karirnya dengan single berliran pop, yang berjudul "Tetap Dalam Jiwa". Namun, di single selanjutnya -- ia merilis lagu beraliran R&B dengan judul "Kau Adalah".
Entah kebetulan atau apa, penyanyi kelahiran 1993 itu sejak awal memang identik dengan Raisa. Baik itu dari segi postur, gaya rambut -- dan lain-lain. Dia juga pernah berfoto dengan gaya Raisa yang mengenakan pita di rambutnya, dan itu benar-benar mirip. Kini, Isyana kembali "meniru" Raisa dari segi aliran musik, yaitu R&B.
Mungkinkah nanti Isyana juga bakal menjajal aliran musik Raisa yang lain, yaitu Jazz?
Entahlah. Yang pasti, julukan "The Next Raisa" memang pantas disematkan ke sosok Isyana. Hal itu dikarenakan banyaknya kemiripan di antara keduanya. Dan yang paling jelas terlihat, baik Isyana dan Raisa memiliki 1 kesamaan -- yaitu sama-sama cantik. (af)