--> Skip to main content


  

Benarkah Tak Ada Ochi Rosdiana di 7 Manusia Harimau New Generation?

Kabar penayangan sinetron 7 Manusia Harimau New Generation membuat fans gembira. Meskipun tayang di MNC TV, para fans sepertinya tidak mempermasalahkan akan hal itu.

Meskipun akan tayang, benarkah kabar yang mengatakan kalau tak ada sosok Ochi Rosdiana di sinetron 7 Manusia Harimau New Generation?


benarkah tak ada ochi rosdiana di 7 manusia harimau new generation
©7 Manusia Harimau New Generation MNC TV


Sebelumnya, kepastian penayangan sinetron 7 Manusia New Generation di MNC TV datang dari penulis skenarionya, yaitu Endik Koeswoyo. Melalui akun Instagramnya, Endik menulis:


@Endikkoeswoyo: Kabar gembira bagi para penggemar "7 Manusia Harimau". Usai Selamat Datang Putraku! Soekarno pernah bilang! "Mimpilah setinggi langit! Kalau kau jatuh, kau akan jatuh diantara bintang-bintang!" #7mhnewgeneration #mnctv terimakasih para penggemar #7ManusiaHarimau yang selama ini aktif meminta sinetron ini ditayangkan kembali.... Tanpa permintaan penonton, belum tentu sinetron yang sudah "bungkus" tayang di stasiun tv yang berbeda.... 7MH mengukir rekor sendiri bungkus di RCTI lahir kembali di MNC TV... Pasti tidak akan sama, karena ada perbedaan stasiun.... Selamat menikmati, dan terimakasih yang sebesar-besarnya atas dukungan anda... Salam Dekke Aum Aum terimakasih @officialmnctv :)


Berdasarkan tulisannya di atas, kemungkinan akan ada perbedaan 'kemasan' dari sinetron 7 Manusia Harimau di MNC TV dengan pendahulunya di RCTI. Mungkin saja, dari segi PH yang menggarap juga beda, namun masih belum diketahui kepastiannya.

Sementara itu, sinetron 7 Manusia Harimau New Generation kemungkinan mengisahkan tentang 'generasi terbaru' dari para inyek (manusia harimau). Mereka adalah keturunan dari inyek-inyek terdahulu, seperti Gumara, Humbalang, Rajo Langit dan kawan-kawan. Dan para pemain yang mengisi -- kemungkinan adalah kombinasi pemain lama dengan pemain baru.

Ada kabar yang berhembus, yakni di 7 Manusia Harimau New Generation tidak menghadirkan sosok Ochi Rosdiana.

Apakah kabar tersebut benar?

Jawabannya, masih belum jelas. Namun, dilihat dari komentar para fans -- mereka agaknya kecewa kalau Ochi Rosdiana tidak diikutsertakan di 7 Manusia Harimau New Generation. Padahal sosok Ochi menjadi 'daya tarik' tersendiri di sinetron 7 Manusia Harimau sewaktu masih di RCTI.

Berikut ini komentar netizen yang kecewa (kalau) Ochi tidak hadir di 7 Manusia Harimau New Generation.


@ninikkurnia_18: Ayolah om @endikkoeswoyo pemeran Pitalokanya tetep aja seperti season 1 kemarin kan @ochi24 maennya juga bagus.. :-) :-)
Daripada nanti rating @7manusiaharimaunewgeneration jatuh gara" pemeran utama Pitaloka @ochi24 diganti.. :'( :'(

@grace.trisya: Emang season 2 gak ada Ochi?

@anisa_sitisaropah: jangan diganti donk gak seru..

@nenk_yulianti: aku sedih Pitaloka gak ada..

@noun_devi: Sedih gak ada ochi :( gak seru..

@hana.ochi: jadi males nonton om @endikkoeswoyo soalnya gak ada @ochi24 / pitalokanya..


Masih belum jelas memang, apakah Ochi Rosdiana akan tampil atau tidak. Bisa juga dia tidak tampil di episode-episode awal, namun 'surprise' dan tampil di episode-episode pertengahan. Semuanya masih misteri dan kita belum tahu kepastiannya.

Untuk itu, tunggu saja penayangan sinetron 7 Manusia Harimau New Generation di MNC TV mulai 7 April 2016. (af)

Baca Juga