--> Skip to main content


  

Biodata Amanda Holden, Juri di Ajang Britain's Got Talent

Bagi yang suka nonton acara Britain's Got Talent tentu kenal dengan sosok yang satu ini. Dia adalah Amanda Holden, yang merupakan juri di ajang tersebut. Amanda tak sendirian, di Britain's Got Talent ada 3 orang juri selain Amanda, yaitu Simon Cowell, David Walliam dan Alesha Dixon.

Karena sosoknya yang cantik, banyak yang penasaran dengan biodata dan profil dari Amanda Holden.

Untuk menjawab rasa penasaran tersebut, di sini akan dipaparkan mengenai biodata dari Amanda Holden, juri di ajang Britain's Got Talent.


biodata amanda holden juri di ajang britain's got talent
©Instagram/noholdenback


Perlu kamu ketahui, Amanda Holden memiliki nama lengkap Amanda Louise Holden. Presenter TV, aktris, pemain teater dan penyanyi kenamaan Inggris ini lahir di Portsmouth, 16 Februari 1971. Saat ini nama Amanda semakin dikenal berkat keterlibatannya sebagai juri di ajang Britain's Got Talent, sejak tahun 2007.

Amanda diketahui pernah berperan sebagai Sarah di Trevanion di teater Wild at Heart (2006-2008). Berkat perannya tersebut, Amanda sempat masuk nominasi Laurence Olivier Theater Award. Kemudian ia juga pernah membintangi sejumlah serial TV seperti Superstar (2012), This Morning (2014-2015) dan Give a Pet Home (2015).


Kehidupan

Lahir di kota Portsmouth, Amanda sempat menghabiskan sebagian besar masa kecilnya di Bishop's Waltham. Di usia 9 tahun, ia bergabung di Bishop's Waltham Little Theatre Company. Di sekolahnya, Swanmore College, dia dianggap sebagai siswi yang memiliki bakat alami di atas panggung oleh para guru. Hal itulah yang membuatnya cocok ikut teater semenjak kecil.

Seiring waktu berjalan, di usia 16 tahun -- Amanda pindah ke Bournemouth dan ikut di Mount Mountview Theatre School di Wood Green, London utara (sekarang menjadi Akademi Seni Teater Mountview).


Teater

Amanda lumayan sering muncul dalam teater musikal, dan di tahun 2004 dia masuk nominasi di Laurence Olivier Theatre Award untuk kategori Aktris Terbaik dalam musical. Kemudian amanda juga pernah memainkan peran sebagai Princess Fiona dalam produksi original Shrek the Musical, yang dimulai pada 6 Mei 2011 dan di buka di Theatre Royal Drury Lane pada 14 Juni 2011. Untuk peran ini, Amanda memenangkan WhatsOnStage.com Theatregoers 'Choice Award untuk Aktris Terbaik dalam Musical.


Film

Di tahun 1996, Amanda pernah memerankan tokoh Pamela di film Intimate Relations. Pada tahun 2014, dia juga pernah menjadi pengisi suara Sally, tokoh anjing di film Pudsey Dog: The Movie.


Biodta Amanda Holden

Nama Lengkap: Amanda Louise Holden
Lahir: 16 Februari 1971 di Portsmouth, Hampshire, Inggris
Kebangsaan: Inggris
Pendidikan: Akademi Swanmore
Karir: Aktris, presenter, pemain teater, penyanyi
Tahun aktif: 1991-sekarang
Acara Televisi: Wild at Heart, Britain's Got Talent, A Night of Heroes, The Door, Superstar, This Morning, Give a Pet Home
Pasangan: Les Dennis (m. 1995-2003), Chris Hughes (m. 2008)
Anak-anak: Alexa Hughes, Hollie Hughes Instagram: @noholdenback
Situs web: officialamandaholden.com.


(Dilansir dari Wikipedia England)

Baca Juga