--> Skip to main content


  

Kisah Bayu Santoso, Pemenang Lomba Desain Cover Album Maroon 5

Ada yang kenal dengan Bayu Santoso? Bagi yang belum kenal, dia adalah seorang mahasiswa biasa yang meraih prestasi fenomenal. Bagaimana tidak, dia berhasil menyisihkan pesaing dari seluruh dunia dalam kontes desain cover album terbaru Maroon 5.

Seperti apakah ceritanya?

Berikut ini akan kami tuliskan mengenai Kisah Bayu Santoso, Pemenang Lomba Desain Cover Album Maroon 5.


Bayu Santoso cover album maroon 5
©sumber gambar: hipwee.com

Berawal dari info yang di dapat di facebook, mahasiswa semester 3 Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta ini kemudian mengikuti kontes yang diadakan oleh Maroon 5.

Pemuda ini membuat konsep desain yang katanya mengalir begitu saja. Pada saat mengirim materi lomba, dia pun tidak terlalu berharap banyak, karena banyaknya peserta yang ikut kontes tersebut -- bahkan dari seluruh penjuru dunia.

Bayu kemudian merancang desain dengan goresan pensilnya. Dia mempersiapkan desainnya selama 7 bulan dan finishingnya selama 7 minggu.

Konsep desain yang dibuat Bayu adalah harimau berwarna putih dipadu dengan warna abu-abu dan cokelat. Dia mengambil konsep 'harimau' karena baginya harimau itu adalah binatang yang misterius. Dan tema album terbaru Maroon 5 adalah 'animal' -- sangat cocok dengan konsep yang dibuat oleh Bayu.

Alhasil, pada bulan oktober 2014 -- Bayu mendapatkan kabar yang mengejutkan namun menggembirakan. Dia ditetapkan sebagai pemenang oleh panitia.

Kepastian itu didapatnya dari website resmi Maroon 5 yang mengucapkan selamat kepada Bayu atas karyanya yang luar biasa -- dan ditetapkan sebagai pemenang kontes tersebut.

Bayu pun tak menyangka kalau dia yang menjadi pemenang. Pasalnya begitu banyak peserta yang tentunya memiliki karya yang berkualitas.

Sedikit tips dari Bayu kepada semua yang ingin berprestasi:

"Kesempatan jangan ditutup. Yang penting nyoba dulu, karena kita nggak tahu akan menang atau kalah," kata pemuda asli Yogyakarta itu.


Bagaimana sobat-sobat? Apakah Kalian ingin seperti Bayu?

So, jangan sia-siakan kesempatan yang ada -- karena kalau kita mencoba, maka ada kemungkinan kalah atau menang. Sebaliknya, kalau tidak berani atau malas mencoba -- maka kemungkinannya cuma satu, yaitu kalah.

Semoga menginspirasi! (af)

Baca Juga