Sinopsis Sinetron "i-KTP" ANTV, Dibintangi Raffi Ahmad
Tak kalah dengan RCTI, SCTV, dan Trans TV yang mengandalkan sinetron-sinetron baru, ANTV juga tengah mempersiapkan sebuah sinetron baru. Adapun judul sinetron tersebut adalah 'i-KTP' yang memiliki nuansa islami guna menyambut bulan suci Ramadhan. Yang menarik, sinetron ini bakal dibintangi oleh presenter kenamaan, Raffi Ahmad.
Lantas, seperti apakah sinopsis sinetron 'i-KTP' ANTV ini?
Sinopsis (jalan cerita) sinetron 'i-KTP' ANTV
Dilansir dari laman Slidegossip, sinetron 'i-KTP' ANTV mengisahkan tentang drama kehidupan masyarakat, dengan latar Kampung Rawa Bebek yang ada di pinggiran Jakarta.
Diceritakan ada 3 pemuda yang tinggal di kampung tersebut. Mereka adalah Raymon (Ruben Onsu) seorang preman pasar, kemudian Fuad (Bobby Maulana) seorang pedagang keliling, dan Entut (Raffi Ahmad) si tukang ojek.
Ketiga pemuda tersebut sudah bersahabat sejak kecil. Mereka juga sama-sama kehilangan orang tua sejak 11 tahun yang lalu -- lantaran musibah banjir yang pernah menimpa kampung Rawa Bebek.
Selain mengisahkan tentang 3 pemuda tersebut, di kampung Rawa Bebek juga ada seorang gadis cantik dan solehah yang usianya baru menginjak 17 tahun. Gadis ini memiliki suara yang cukup bagus, dan pandai memainkan gitar. Naman gadis itu adalah Fitri (Tissa Biani Azzahra).
Fitri diceritakan merupakan anak angkat dari Ustad Herly (Taufik Lala) seorang ustad yang baik, lucu, dan suka memberikan ceramah.
Ketiga pemuda, Raymond, Fuad, dan Entut rupanya jatuh cinta pada gadis yang sama, yaitu Fitri. Karena rasa suka yang sangat besar, ketiganya pun saling menjatuhkan. Ketiganya juga pura-pura menjadi orang yang taat ibadah, agar bisa mendapatkan perhatian Fitri dan ayahnya yang seorang ustad.
Sayang sungguh di sayang, semangat ketiga pemuda tersebut mulai pudar, lantaran ada pria lain yang menyukai Fitri. Ia adalah Reza (Dede Satria) yang merupakan pemuda kaya raya yang tinggal di perumahan elite. Ketiganya merasa bakal 'kalah bersaing' dengan pemuda kaya tersebut.
Lantas, bagaimana kelanjutan kisahnya
Siapakah yang akan mendapatkan cinta Fitri?
Temukan jawabannya dengan menyaksikan langsung sinetron 'i-KTP', tiap hari pada pukul 22.00 WIB, hanya di ANTV. Kabarnya sinetron ini sudah tayang sejak 11 Maret 2017 yang lalu.
Itulah dia sinopsis (jalan cerita) sinetron 'i-KTP' yang tayang di ANTV. Sebagai pelengkap, berikut ini daftar nama-nama pemain di sinetron tersebut, diantaranya:
- Raffi Ahmad berperan sebagai tokoh Entut
- Ruben Onsu berperan sebagai tokoh Remon
- Tisa Biani berperan sebagai tokoh Fitri
- Ucup Nirin berperan sebagai tokoh Oding
- Kubil
- Taufik Lala
- Boby Maulana berperan sebagai tokoh Fuad
- Malih Tong Tong
- Linda Nirin
- Yeyen Lidya
- Razz Florean
- Ciara Brosnan
- Dede Satria
dan lain sebagainya.
(fa)