Daftar Aplikasi Karaoke Offline Terbaik Untuk Android
Mengatakan bahwa dengan smartphone maka dunia ada dalam genggaman memang benar. Dengan adanya smartphone ini Anda bisa mencari hiburan tanpa harus keluar rumah dan mengeluarkan biaya yang mahal.
Salah satu hiburan yang bisa Anda nikmati dengan smartphone Anda adalah berkaraoke. Banyak daftar aplikasi karaoke offline terbaik untuk Android yang bisa Anda unduh di google play.
SingPlay, salah satu aplikasi karaoke offline for Android |
6 Daftar Aplikasi Karaoke Offline yang Terbaik Versi Android
Dengan aplikasi offline, Anda bisa menikmati music sambil bernyanyi tanpa adanya ketergantungan terhadap jaringan internet. Dengan demikian, dimanapun Anda berada akan tetap bisa menghibur diri dengan music yang ada di dalam aplikasi.
Berikut ini adalah daftar aplikasi karaoke offline yang bisa Anda unduh dan gunakan pada android kesayangan.
1. SingPlay
SingPlay adalah aplikasi karaoke offline yang dapat mengubah MP3 yang ada di smartphone Anda menjadi trek karaoke sehingga tidak hanya menghasilkan suara tetapi juga menampilkan liri lagunya. Dengan aplikasi ini, Anda dapat berkaraoke tanpa harus mendownload lirik di google maupun melihatnya melalui you tube. Aplikasi ini juga mampu merekam hasil nyanyian Anda saat berkaraoke dan bisa juga diedit untuk memperindah kualitas suaranya.
2. The Voice: On Stage
Pada aplikasi offline The Voice: On Stage ini Anda bisa menyanyikan banyak lagu favorit dan Top sekaligus dengan lirik yang ditampilkan di layar smartphone. Anda juga bisa merekam serta mengedit rekaman dengan fitur yang disediakan. Dengan aplikasi ini, rekaman karaoke Anda Bisa dibagikan ke orang lain melalui sosial media yang ada di dalam smartphone.
3. StarMaker
Salah satu dari daftar aplikasi karaoke offline terbaik untuk android yaitu starmaker. Aplikasi ini bisa merekam dengan layar penuh saat Anda berkaraoke dengan hasil yang menakjubkan. Fitur efek suara pada aplikasi ini juga sangat canggih karena bisa menyesuaikan dengan selera yang Anda inginkan. Untuk daftar lagu yang bisa diputar dan dinyanyikan, Anda bisa menambahnya dari daftar lagu yang direkomendasikan. Pastinya asyik dan seru saat melakukan karaoke dengan aplikasi satu ini.
4. Karaoke Mode
Aplikasi karaoke offline keempat yaitu karaoke mode. Aplikasi ini dapat menyuguhkan berbagai macam lagu dari penyanyi-penyanyi terkenal dunia. Dengan Aplikasi ini, Anda bisa merasakan sensasi karaoke yang sesungguhnya. Anda bisa menyimpan dan menandai lagu favorit sehingga memudahkan saat akan memutarnya kembali. Selain itu, Anda juga bisa merekam suara saat bernyanyi sekaligus bisa dikirim ke orang lain. Benar-benar seperti berkaraoke di ruang karaoke lho.
5. Videoke King
Videooke King adalah suatu aplikasi karaoke yang dirancang dengan memiliki tampilan sederhana untuk menunjukkan kumpulan lagu yang bisa di simpan di dalam perangkat. Lagu yang pernah diputar bisa dimainkan kembali secara offline. Lirik lagu yang ditampilkan dalam aplikasi ini diperoleh melalui kerjasama dengan gosing.com.
6. Red Karaoke Sing and Record
Aplikasi karaoke offline ini sama dengan kelima aplikasi sebelumnya, yang membedakan adalah aplikasi ini bisa dihubungkan dengan TV pintar menggunakan colokan HDMI. Dengan demikian Anda bisa merasakan karaoke seperti di tempat-tempat karaoke biasanya. Bagaimana? Keren bukan?
Baca juga:
Trik mendapatkan pulsa gratis ke semua operator
Itu dia 6 daftar aplikasi karaoke offline terbaik untuk Android yang bisa Anda gunakan untuk menghibur diri saat jaringan internet tidak mendukung.
Meskipun bisa digunakan dengan mode offline, beberapa aplikasi karaoke tersebut juga bisa digunakan dengan mode online yang tentunya memberikan lebih banyak kemampuan dibandingkan saat offline. (gk)