Wow! Tina Dutta dan Pemain Uttaran Lainnya Bakal Ke Indonesia! Kapan?
Semakin melejit di rating acara TV Indonesia, itulah yang terjadi pada serial India yang tayang di ANTV -- yaitu Uttaran.
Karena kepopulerannya, ANTV kemudian berinisiatif mendatangkan Tina Dutta dan pemain serial Uttaran lainnya ke Indonesia.
Kapan itu akan terjadi?
Serial Uttaran ANTV kian populer saja. Hal itu terbukti dengan ratingnya yang berhasil menyodok ke posisi kedua rating acara TV Indonesia. Posisi Uttaran ini tentunya mengancam sinetron Anak Jalanan RCTI yang ada di peringkat pertama.
Kepopuleran serial Uttaran ANTV, turut mengangkat nama-nama para pemainnya, seperti Tina Dutta (Ichcha), Nandish Sandhu (Veer), Rashami Desai (Tapasya) dan lain sebagainya. Kabarnya, para pemain serial tersebut akan datang ke Indonesia dalam waktu dekat ini.
Menurut pihak ANTV, para pemain serial Uttaran yang akan datang ke Indonesia ada 4 orang. Mereka adalah Tina Dutta (Ichcha), Nandish Sandhu (Veer), Rashami Desai (Tapasya), dan satu pemain lagi yakni nenek Tapasya.
Khusus untuk kehadiran nenek Tapasya, menurut ANTV pemeran nenek itu karakternya kuat dan ditunggu-tunggu pemirsa. Jadi ANTV pun memutuskan untuk turut menghadirkan sang nenek di Indonesia.
Lalu kapan para pemain serial Uttaran akan hadir di Indonesia?
Kabar pastinya masih belum jelas, namun kedatangan mereka digadang-gadang bertepatan dengan HUT ANTV yakni di bulan Maret 2016. Jadi, pastikan kamu siap menyaksikan secara langsung kehadiran bintang-bintang asal India tersebut.
Apa yang terjadi pada pemain serial Uttaran ini mengingatkan kita pada para pemain serial populer lainnya, yaitu Mahabarata dan Jodha Akbar. Kedua serial yang sempat populer itu, turut mengangkat nama para pemainnya. Dan ANTV pun berinisiatif mendatangkan mereka, demi para fans di Indonesia. (fa)