--> Skip to main content


  

Daftar Pemenang Inbox Awards 2016 Beserta Pembaca Nominasinya

Inbox Awards 2016 usai digelar pada hari Rabu, 19 Oktober 2016. Acara ini dimeriahkan sejumlah bintang tamu, seperti para pemain sinetron Mermaid In Love, band Five minutes, Tennebelle, Prilly Latuconsina, CherryBelle, Uus, Fero, Firly, Lee Jeong Hoon, Dadali, Papinka, Wali, Cakra Khan, Virzha, Cita Citata, Jenita Janet, Duo Anggrek, Rizky-Ridho, Sheryl Sheinafia, Rhomedal, Repvblik, Rizky Febian, Aliando Syarief, Verrel, Axel, Shawn, Setia Band, the Dance icon Indonesia dan masih banyak lagi.

Yang jadi pertanyaan, siapa saja pemenang di Inbox Awards 2016?


daftar pemenang inbox awards 2016 pembaca nominasi
Aliando, salah satu pemenang di Inbox Awards 2016


Perlu kamu ketahui, ajang Inbox Awards 2016 ini dibawakan oleh sejumlah host, seperti Andika Pratama, Gading Marten, Uus, Lee Jeong Hoon, Prilly, Kartika Puteri dan Audi Marissa. Kemudian ada sejumlah selebriti yang menjadi pembaca nominasi dari tiap-tiap kategori di Inbox Awards 2016.

Berikut ini daftar pemenang Inbox Awards 2016 -- beserta para pembaca nominasinya, antara lain:

1. Pendatang baru paling Inbox
(dibacakan oleh Amanda Manopo, Syifa Hadju, Elina, Angga Aldi Yunanda, Arnold)
Pemenang: Sheryl Sheinafia.

2. Boy/Girlband paling inbox
(dibacakan Uus, Fero, Firly, Lee Jeong Hoon)
Pemenang: CJR.

3. Fanbase paling inbox
(dibacakan Kartika Putri dan Gading)
Pemenang: Alicious.

4. Penyanyi Dangdut wanita paling inbox
(dibacakan Cakra Khan dan Virzha)
Pemenang: Lesti D'Academy.

5. Penyanyi Dangdut Pria Paling Inbox
(dibacakan Inul Daratista dan Zaskia Gothik)
Pemenang: Nassar.

6. Penyanyi solo Wanita Paling Inbox
(dibacakan Aliando dan Rizky Febian)
Pemenang: Fatin Shidqia.

7. Penyanyi solo Pria paling Inbox
(dibacakan Uus dan duo Anggrek)
Pemenang: Aliando Syarief.

8. Lokasi paling inbox
(dibacakan Rizky, Ridho dan Lesti)
Pemenang: Atlantis Ancol.

9. Artis Inbox Paling eksis di sosmed
(dibacakan Uus, Gading dan Andhika)
Pemenang: CJR.

10. Band paling Inbox
(dibacakan Aliando Syarief, Verrel, Axel, Shawn)
Pemenang: Repvblik.

11. Host tamu paling Inbox
(dibacakan Aldi CJR, Kiki CJR dan Audi Marissa)
Pemenang: Prilly Latuconsina.

12. Host paling Inbox
(dibacakan Aldi CJR, Kiki CJR dan Audi Marissa)
Pemenang: Andhika Pratama.

13. Lagu Dangdut Paling Inbox
(dibacakan Danang, Ihsan Tarore, Ical)
Pemenang: Sambalado (Ayu Ting Ting).

14. Lagu Paling Inbox
(dibacakan Andika, Gading, Uus, Lee Jeong Hoon, Prilly, Kartika Puteri, Audi Marissa)
Pemenang: Kesempurnaan Cinta (Rizky Febian).


Itulah dia daftar lengkap pemenang Inbox Awards 2016 beserta para pembaca nominasinya. Kami ucapkan, selamat kepada para pemenang -- atas prestasi kalian! (fa)

Baca Juga