--> Skip to main content


  

Tips Cinta Terbaru: Cara Move On Dari Mantan yang Benar-Benar Kamu Sayang

Cinta itu ada kalanya terasa manis, ada kalanya terasa pahit. Ketika ada masa di mana kamu harus mengakhiri hubunganmu dengan pacar, tentunya ada rasa sakit di hati yang sulit dihilangkan.

Ketika kamu mengalami hal tersebut, tentu kamu akan lebih sering termenung sendirian meratapi kisah cintamu yang harus berakhir. Padahal hidup kamu harus terus berjalan, dan kamu harus bisa move on dari mantan pacarmu.

Sesungguhnya masih banyak pria / wanita yang pantas buat kamu, dan kamu harus bisa mencari pengganti mantan kekasihmu, agar kamu tidak terbelenggu dengan kesedihan.


Pertanyaannya sekarang, bagaimana cara move on dari mantan kekasih yang benar-benar kamu sayang?


tips cara ampuh move on dari mantan kekasih yang masih disayang
Putus cinta? Ayo move on!


8 Cara move on dari mantan pacar

Agar kamu tidak terus-menerus larut dalam kesedihan, berikut ini admin paparkan 8 cara ampuh untuk move on dari mantan kamu, yaitu:


1. Jangan sendirian, ayo kumpul bareng teman-teman kamu!

Daripada sendirian merenungi kisah asmara kamu yang kandas, alangkah baiknya agar kamu kumpul-kumpul bareng teman kamu.

Selain bisa bersenda-gurau, kamu juga bisa sekalian curhat mengenai kisah cintamu yang telah berakhir.

Tentunya dengan bercerita uneg-uneg ke orang lain akan membuat hati kamu bisa lebih plong. Dan bisa saja dengan keberadaan teman-temanmu bisa membuat kamu ceria seperti biasanya.


2. Berhenti untuk kepoin medsos milik mantan kamu

Rasa kangen dengan mantan tentu akan selalu muncul di benak kamu. Admin sarankan, agar kamu jangan terlalu sering stalking dan kepoin akun medsos milik mantan kamu.

Anggap saja dia sebagai masa lalu kamu, dan kamu harus maju menatap ke depan dan melupakan si Dia. Alangkah baiknya, agar kamu stalking / kepoin akun orang lain yang sedang kamu sukai/kagumi. Siapa tau dia bakal jadi jodoh kamu.


3. Sesekali jalan-jalan / rekreasi untuk mengembalikan mood kamu




Ketika baru putus, tentu mood kamu sedang tidak bagus. Kamu butuh suasana baru dan penyegaran otak, salah satunya dengan jalan-jalan / piknik.

Piknik / rekreasi adalah solusi yang bagus untuk melepaskan kesedihan pasca putus dengan kekasih. Apalagi dengan mengunjungi tempat – tempat yang eksotis dan menikmati pemandangan nan indah, tentunya semakin bagus untuk mengembalikan mood kamu agar bisa lebih tenang dan cepat melupakan di Dia.


4. Makan makanan favorit juga bagus untuk kamu

Makan menu favorit juga bisa menjadi moodbooster loh!

Kamu bisa memilih menu makanan favoritmu, seperti nasi goreng, bakso, pizza, atau bahkan steak.

Ketahuilah, kegiatan makan merupakan salah satu cara terbaik untuk menyenangkan hati. Namun patut diingat agar tidak berlebihan dalam mengonsumsi makanan, karena tidak bagus untuk tubuh kamu.


5. Perbanyak bergerak, ayo olahraga!

Di dalam tubuh yang sehat, terdapat jiwa yang sehat.

Menurut penelitian, kegiatan berolahraga mampu melepaskan hormon stress di dalam tubuh, dan menambah hormon senang di dalam tubuh kita.

Jika kamu tengah sedih pasca putus, cobalah untuk sering-sering berolahraga, agar tubuh kamu semakin sehat, dan hati kamu tambah ceria.

Apalagi kalau olahraganya dilakukan di saat CFD (Car Free Day) / keramaian, siapa tahu kamu bakal menemukan sosok pengganti mantan kamu.


6. Lakukan sesuatu yang berguna dan produktif

Daripada terus merenung dalam kesendirian dan membuat waktumu banyak terbuang, alangkah baiknya agar kamu melakukan hal-hal yang bermanfaat sekaligus produktif.

Misalnya, mengerjakan tugas-tugas kuliah yang terbengkalai, atau mungkin mencoba menjalankan bisnis kecil-kecilan. Intinya agar kamu menyibukkan diri, karena kesibukan dapat menghilangkan rasa sedih dan pikiran negatif.


7. Memaafkan dan merelakan

Berdamailah dengan perasaan kamu, bahwa kamu sudah tidak bisa bersama lagi dengan si Dia. Maafkan kesalahan dia, dan relakan dia pergi dari kehidupan kamu -- agar kamu bisa bebas dari 'kekangan/penjara' akan kenangan indah bersama mantan kamu.

Lebih baik ikhlas melepaskan, memaafkan, dan belajar dari kesalahan yang pernah terjadi di dalam hubungan kamu. Anggap ini sebagai pembelajaran agar kamu bisa lebih dewasa dalam menyikapi hubungan percintaan di masa-masa mendatang.


8. Mencari pengganti si Dia




Ada istilah yang mengatakan bahwa 'obat dari cinta yang lama adalah dengan menemukan cinta yang baru'.

Daripada kamu terus-menerus galau dalam kesendirian dan mengharapkan si Dia yang sudah tak mungkin bersama kamu lagi, kenapa kamu tidak mencoba mencari cinta yang baru?

Ketahuilah, 'wanita/pria bukan dirinya saja'. Masih ada di luar sana 'calon-calon jodoh' kamu, jadi kamu harus membuka hati dan pikiranmu untuk menerima 'sosok yang baru' di kehidupan kamu.


Baca juga:



Putus cinta bukanlah perkara yang mudah untuk dilupakan begitu saja. Namun sebuah kesalahan besar jika membiarkan rasa sedih menggerogoti hati dan pikiranmu, serta membuang energi dan waktumu.

Cobalah untuk move on dan melangkah ke depan, karena putus cinta bukanlah akhir dari segalanya.

Silahkan kamu coba terapkan berbagai tips move on di atas, dan semoga kamu bisa mendapatkan kekasih yang jauh lebih baik dari yang sebelumnya. (af)


Baca Juga