--> Skip to main content


  

Cara Mengendorse Artis untuk Produk Jualan Anda


Bagi Anda pelaku bisnis, pasti tidak asing dengan kata promosi, hal ini dilakukan untuk menarik minat pelanggan agar membeli produk yang dijual.

Dengan kemajuan teknologi saat ini, di mana media sosial sudah sangat dekat dengan kehidupan kita, hal seperti promosi sangat mudah untuk dilakukan.

Anda bisa menyewa jasa artis atau selebgram untuk mempromosikan produk Anda di akun media sosialnya.

Hal ini akan menarik minat follower artis atau selebgram tersebut, membeli produk Anda.

Hal ini biasa di sebut dengan endorsement, dan inilah cara mengendorse artis untuk mempromosikan produk Anda.


cara agar bisa mengendorse artis agar mau mengiklankan produk
Bagaimana cara mengendorse artis?


Cara Mengendorse Artis dengan Tepat

Endorsement sudah banyak dilakukan oleh beberapa pebisnis offline maupun online pada masa sekarang. Banyak dari para pelaku usaha tersebut menggunakan jasa artis atau selebgram untuk mempromosikan produk yang mereka jual. Tidak hanya itu, bahkan ada yang sampai mengeluarkan dana cukup besar, hanya untuk melakukan endorsement agar keuntungan yang diperoleh semakin meningkat. Tetapi agar menghindari kerugian yang besar coba perhatikan cara mengendorse artis atau selebgram berikut, agar usaha Anda tetap lancar.


1. Memilih selebgram yang tepat

Anda harus mengetahui tentang profil dari selebgram atau artis yang akan diajak kerja sama sebagai endorseer. Memilih selebgram yang tetap akan menentukan penjualan dari produk Anda. Banyak pertimbangan yang harus Anda pikirkan, diantaranya melihat jumlah komen positif serta like yang diterima, foto yang di unggah, serta  harga yang ditawarkan. Hal ini akan membatu Anda mengukur tingkat kesuksesan promosi produk.


2. Pastikan selebgram tersebut sesuai

Anda bisa melihat kecocokan selebgram dengan produk Anda melalui beberapa hal penting. Pertama adalah follower dari selebgram tersebut, apakah follower dari selebgram tersebut cocok dengan produk Anda. Kedua, selebgram tersebut tidak terkena kasus serius, hingga membuat produk Anda turun. Terakhir, adalah sesuaikan produk Anda dengan selebgram yang Anda endorse, hal ini bisa Anda lihat dari foto unggahan selebgram tersebut.


3. Koleksi foto pada profil selebgram

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, Anda harus memperhatikan konten foto dari selebgram tersebut. Dengan melihat konten foto atau video yang diunggah, Anda akan lebih mudah menentukan produk Anda cocok atau tidak jika mengendorse selebgram tersebut. dari hal itu pula Anda juga akan lebih mengenal profil selebgram tersebut.


4. Koment dan like

Hal ini penting untuk Anda yang ingin mengendorse seorang selebgram. Anda bisa melihat bagaimana komunikasi selebgram dengan para followernya selama ini. Anda akan terbantu dalam hal promosi jika hubungan antara selebgram dan followernya sangat baik. Dengan begitu promosi produk Anda akan semakin lancar.


5. Membandingkan

Anda juga perlu membandingkan selebgram yang ingin Anda endorse dengan selebgram lain. Anda harus mempertimbangkan kekurangan dan kelebihan dari selebmgram yang ingin diendorse. Hal ini juga berpengaruh pada tingkat keberhasilan promisi produk Anda untuk ke depannya.


Memilih selebgram atau artis untuk mempromosikan produk Anda memang gampang-gampang susah. Banyak yang harus dipertimbangkan, dengan memperhatikan beberapa hal dari profil selebgram atau artis tersebut. Anda juga harus membuat perhitungan matang untuk tingkat keberhasilan promosi produk tersebut. Maka dari itu tips cara mengendorse artis atau selebgram di atas bisa Anda terapkan untuk memilih selebgram yang tepat.


Baca juga:

Cara mengundang artis untuk menjadi pengisi acara kita


Demikian tips yang bisa diberikan sebagai cara mengendorse artis untuk promosi produk yang Anda jual.

Anda bisa langsung DM pada akun selebgaram atau arti yang ingin dituju untuk lebih mengetahui tarif serta kesediaannya.

Akhir kata, semoga bisnis Anda semakin lancar dengan menggunakan jasa endorstment dari selebgram tersebut.

Baca Juga